6 Artis K-pop Ini Mirip Tokoh Sejarah! Siapa Saja?

0 komentar
Bermula dari foto aktor So Ji Sub dan tokoh cendekiawan Yi Hwang dari dinasti Joseon yang dipasangkan bersama tahun lalu, para netizen akhirnya mulai mencari artis-artis Korea lain yang memiliki kemiripan wajah dengan tokoh sejarah jaman dulu.
Ternyata, pencarian para netizen ini tak sia-sia. Beberapa artis ternyata memiliki kemiripan luar biasa dengan tokoh sejarah. Siapa saja mereka? Simak foto-foto berikut ini.

1. Sulli f(x)
Lee Nan Hyang - Sulli
Sulli fx selama ini tak diragukan lagi kecantikannya. Namun ternyata gadis ini memiliki 'kembaran' bernama Lee Nan Hyang di masa lalu. Lee Nan Hyang adalah gisaeng terkenal di dinasti Joseon. Perempuan ini dinilai cantik, dan memiliki suara yang mengagumkan

2. Yunho TVXQ
Megata Tanetaro - Yunho TVXQ
Herankah Anda dengan ketampanan personel TVXQ, Yunho? Barangkali wajah Yunho memang 'diwariskan' dari tokoh sejarah yang penting.
Megata Tanetaro, adalah tokoh pendiri Universitas bergengsi yang di Jepang, Tokyo University of Arts. Mereka mirip kan?

3. Kang Ho Dong
http://klimg.com/resized/476x/p/kanghodongn.jpg
Presenter kocak Kang Ho Dong pun ternyata tak ketinggalan memiliki kembaran di masa lalu. Foto di bawah ini menunjukkan kemiripan dari Kang Ho Dong dengan Emperor Jiājìng - Míng, Ming Dynasty Emperor ke-11 di China. Ia memerintah pada tahun 1521-1567.

4. Eun JI Won
Numa Morikazu - Eun Ji Won
Apakah Anda merasa Eun Ji Won memiliki wajah khas Jepang? Jika iya, Anda tak sepenuhnya salah. Ternyata wajah Eun Ji Won kerap dinilai mirip dengan Numa Morikazu, politisi dan jurnalis di Periode Meiji Jepang.

5. So Ji Sub
Yi Hwang - So Ji Sub
Kemiripan So Ji Sub dan Yi Hwang sudah terkenal di kalangan publik Korea. Yi Hwang adalah salah satu cendekiawan ConfusianKorea dari Dinasti Joseon.

6. Kim C
Peter the Great - Kim C
Kim C (lead vokal dari Hot Potato) barangkali tak menyangka dirinya akan dinilai mirip dengan Peter the Great. Ia adalah tsar Rusia, yang memerintah pada tahun 1682 hingga 1725.